FALSAFAH ANGKOLA-MANDAILING

"Hombar do adat dohot ibadat"

= Adat dengan ibadat/agama adalah berdampingan.

(makna: Adat tidak boleh bertentangan dengan agama. Adat yang baik dan tidak bertentangan harus dilestarikan dan tetap dijalankan).

Friday, May 3, 2013

WAKTU-WAKTU MUSTAJAB DALAM BERDOA

WAKTU-WAKTU BERDOA YG INSYA ALLAH CEPET DIIJABAH:

أ - الدُّعَاءُ بَيْنَ الأَْذَانِ وَالإِْقَامَةِ وَبَعْدَهَا 

ب - الدُّعَاءُ حَال السُّجُودِ 

ج - الدُّعَاءُ بَعْدَ الصَّلاَةِ الْمَفْرُوضَةِ

د - حَال الصَّوْمِ وَحَال الإِْفْطَارِ مِنَ الصَّوْمِ :

هـ - الدُّعَاءُ بَعْدَ قِرَاءَةِ الْقُرْآنِ وَبَعْدَ خَتْمِهِ

و - دَعْوَةُ الْمُسَافِرِ

ز - الدُّعَاءُ عِنْدَ الْقِتَال فِي سَبِيل اللَّهِ

ج - حَال اجْتِمَاعِ الْمُسْلِمِينَ فِي مَجَالِسِ الذِّكْرِ :

ط - دُعَاءُ الْمُؤْمِنِ لأَِخِيهِ بِظَهْرِ الْغَيْبِ

ي - دَعْوَةُ الْوَالِدِ لِوَلَدِهِ وَعَلَيْهِ

ك - دَعْوَةُ الْمَظْلُومِ وَدَعْوَةُ الْمُضْطَرِّ وَالْمَكْرُوبِ

ل - الدُّعَاءُ عِنْدَ نُزُول الْغَيْثِ

م - دَعْوَةُ الْمَرِيضِ

ن - حَال أَوْلِيَاءِ اللَّهِ

س - حَال الْمُجْتَهَدِ فِي الدُّعَاءِ إِذَا وَافَقَ اسْمَ اللَّهِ الأَْعْظَمَ


1. Doa diantara adzan dan Iqaamah dan setelahnya

2. Doa dikala sujud

3. Doa setelah shalat lima waktu

4. Doa disaat menjalani puasa dan ketika berbuka

5. Doa setelah membaca alQuran dan menghatamkannya

6. Doanya orang bepergian

7. Doa saat perang sabilillah

8. Doa saat kaum muslimin berkumpul dalam sebuah majlis dzikir

9. Do'a seorang muslim terhadap saudaranya tanpa sepengetahuan saudaranya

10. Doa orang tua kepada anaknya

11. Orang yang teraniaya, tertindas dan orang kesusahan

12. Doa saat turun hujan

13. Doa orang sakit

14. Doa saat menjadi kekasih allah

15. Doa saat ia bersungguh-sungguh dengan sebelumnya di dahului penyebutan asma-asma Allah yang Agung.

[Almausuu’ah al-Fiqhiyyah 39/225-233]

Thursday, May 2, 2013

Pertanyaan saya berkaitan dengan bacaan i'tidal


ustadz ana mau tanya, bacaan ketika i'tidal yang benar "mil us samawati" atau mil as samawati" ?

sama benarnya
kalau dibaca Mil-U maka menjadi sifat
Kalau diaca Mil-A, maka menjadi Hal

KEDUDUKAN WANITA SUNGGUH SANGAT LUAR BIASA



Wanita perlu taat kepada suami. Tapi tahukah, bahwa lelaki wajib taat kepada Ibunya 3x lebih utama dari pada kepada Bapaknya.

Wanita menerima warisan lebih sedikit dari pada Lelaki. Tapi tahukah bahwa harta itu menjadi milik pribadinya dan tidak perlu diserahkan kepada Suaminya, sementara apabila Lelaki menerima warisan, Ia perlu/wajib juga menggunakan hartanya untuk Isteri dan anak-anaknya.
Wanita perlu bersusah payah mengandung dan melahirkan anak. Tapi tahukah bahwa setiap saat dia didoakan oleh segala umat, malaikat dan seluruh makhluk ALLAH di muka bumi ini. Dan tahukah, jika ia mati karena melahirkan adalah Syahid dan Surga akan menantinya.


Di akhirat kelak, seorang lelaki akan dipertanggung jawabkan terhadap 4 wanita, yaitu:
1.Isterinya,
2.Ibunya,
3.Anak Perempuannya dan
4.Saudara Perempuannya.
Artinya: bagi seorang wanita tanggung jawab terhadapnya ditanggung oleh 4 orang lelaki, yaitu:
1.Suaminya,
2.Ayahnya,
3.Anak Lelakinya dan
4.Saudara Lelakinya.

Seorang wanita boleh memasuki pintu surga melalui pintu surga yang mana saja yang disukainya, cukup dengan 4 syarat saja, yaitu :
1.Sholat 5 waktu,
2.Puasa di bulan Ramadhan,
3.Taat kepada Suaminya, dan
4.Menjaga kehormatannya
Seorang lelaki wajib berjihad fisabilillah, sementara bagi wanita jika taat pd suaminya serta menunaikan tanggung jawabnya kepada ALLAH SWT, maka ia akan turut menerima pahala setara seperti pahala orang pergi berjihad fisabilillah tanpa perlu mengangkat senjata.


Hikmah dan pelajaran dari jari-jari kita


Jari kelingking, jari manis, jari tengah dan jari telunjuk, semuanya berdampingan dekat satu sama lain, kecuali jari jempol, dia letaknya jauh dgn yg lain.

Saya ta'jub ketika mengetahui bahwa jari2 itu tdk dapat berbuat sesuatu (dgn baik) tanpa jari jempol yg letaknya jauh itu.

Cobalah anda menulis atau melipat sarung/pakaian tanpa ibu jari.

Hikmah dari itu adalah bukan hanya dgn banyaknya teman di sekitar anda.. Tapi perbanyaklah teman yg sayang dan bermanfaat bagi Anda, walaupun dia jauh dari Anda!